Apel Pagi di Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB
Kamis, 5 Juni 2025. Kepala Bidang Penyuluhan Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan (P3HP) Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB, Muhammad Yasin, S.Pt memimpin apel pagi di Halaman Kantor Dinas.
Pada kesempatan itu, Muhammad Yasin tidak henti-hentinya untuk mengingatkan seluruh karyawan/karyawati Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB terkait dengan disiplin. Selain itu juga Muhammad Yasin menyampaikan terkait dengan program Bidang P3HP tentang penyerahan bantuan masyarakat Sapi Presiden Republik Indonesia yang akan dilaksanakan di Kabupaten Lombok Tengah.














