Peluncuran Pelayaran Perdana Kapal Khusus Ternak KM Camara Nusantara 3 di Pelabuhan Badas Kabupaten Sumbawa

Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Nusa Tenggara Barat dibawah Bidang Penyuluhan Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan yang diwakili oleh Fungsional Pengawas Bibit Ternak menghadiri Peluncuran Pelayaran Perdana Kapal Khusus Ternak KM Camara Nusantara 3 di Pelabuhan Badas Kabupaten Sumbawa pada Rabu, 17 Desember 2025.

Peluncuran pelayaran perdana kapal khusus ternak tahun 2025 ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Sumbawa menggunakan KM Camara Nusantara 3, dimana kapal tol laut ini mengangkut 545 ekor sapi dari Sumbawa dan Bima menuju Pelabuhan Trisakti, Kalimantan Selatan.

Kegiatan peluncuran ini diresmikan olah Wakil Bupati Sumbawa, Moh. Ansori dan dihadiri dari unsur pemerintah daerah, TNI Polri, instansi teknis, pelaku usaha serta perwakilan peternak.

Dalam sambutannya, Moh. Ansori menyampaikan bahwa pengiriman sapi melalui tol laut merupakan kemajuan cara pandang dalam pengelolaan sektor peternakan yang lebih efisien dan terintegrasi. Selain itu Ansori mengapresiasi kerjasama yang terjalin antara pemerintah daerah Prov Kementan RI, Kemenhub RI, peternak, dan pihak operator kapal tol laut KM Camara Nusantara 3. Sebagai implementasi dari MoU antara Kementerian Pertanian RI dengan Kementerian Perhubungan RI tentang penyelenggaran kewajiban pelayanan publik untuk angkutan transportasi bidang pertanian.

Rangkaian kegiatan ini ditutup dengan pengguntingan pita, peninjauan ternak diatas kapal, serta pelepasan kapal menuju Pelabuhan Trisakti, Kalimantan Selatan. Pemerintah daerah merencanakan pengiriman lanjutan pada Januari 2026 sebagai bagian dari dukungan ketahanan pangan nasional dan program strategis Presiden Republik Indonesia.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *